PERANCANGAN WEBSITE SEBAGAI SARANA PROMOSI USAHA TOKO KUE RUMAHAN
DOI:
https://doi.org/10.25124/cosecant.v3i1.7067Keywords:
IPTEK, UMKM, website, toko kueAbstract
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) berbasis website saat ini berkembang sangat pesat. Website merupakan bagian penting dari instansi atau perusahaan yang berperan sebagai media penyampaian informasi. Dengan menggunakan website maka sebuah informasi dapat diakses oleh berbagai orang yang terhubung dengan internet. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk membantu promosi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang bernama Kawa's Cakes & Cookies. UMKM tersebut bergerak dibidang penjualan kue yang dapat dimodifikasi sesuai keinginan pembeli. Website yang dibuat ini berisi produk-produk kue yang telah dibuat oleh Kawa's Cakes & Cookies. Dari hasil evaluasi kegiatan ini dengan mengunakan metode kuesioner diperoleh hasil bahwa kegiatan pembuatan website ini tebukti mampu membatu kegiatan promosi toko kue tersebut.