APLIKASI SISTEM ADMINISTRASI BIDAN BERBASIS WEB DI IBI KABUPATEN CIREBON

Penulis

  • Roswan Latuconsina Universitas Telkom
  • Ashri Dinimaharawati Universitas Telkom
  • Harits Ramby Universitas Telkom

DOI:

https://doi.org/10.25124/cosecant.v6i1.7870

Kata Kunci:

Web, Sistem Informasi, Ikatan Bidan Indonesia, IBI

Abstrak

Teknologi informasi dan komunikasi berkembang pesat di berbagai bidang seperti data, informasi, periklanan,
media, dan medis. Puskesmas memerlukan kemajuan teknologi untuk meningkatkan kualitas pelayanan
informasi dan komunikasi. Namun, sistem administrasi saat ini masih menggunakan metode manual yang
kurang efektif dan efisien, menyulitkan bidan yang tinggal di daerah pedesaan karena harus menempuh jarak
jauh untuk melakukan administrasi ke Kantor Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Cirebon. Salah satu
solusi automasi yang dapat diterapkan adalah menggunakan Sistem Informasi administrasi bidan berbasis web
dengan fitur-fitur seperti Evaluasi Kinerja, Monitoring Pelayanan, dan Penempatan Bidan. Selain fitur utama
untuk administrasi, terdapat juga fitur untuk menambah wawasan bidan melalui berita yang ditampilkan secara
update, serta fitur yang mempermudah penemuan lokasi puskesmas. Sistem Administrasi Bidan ini selanjutnya
diterapkan melalui sebuah program Pengabdian kepada Masyarakat di Kantor IBI Cabang Cirebon pada
tanggal 10 Juni 2024 yang diikuti oleh para pengurus IBI Cirebon dan 10 orang Bidan Puskesmas dan klinik
yang merupakan anggota IBI Cabang Cirebon. Implementasi aplikasi ini turut diuji untuk mengukur kepuasan
pengguna dan validitas data menggunakan pengujian User Acceptance Test (UAT). Hasil pengujian UAT
menunjukkan bahwa sistem ini diterima dengan baik dari segi tampilan, fungsionalitas, dan responsivitas
dengan persentase rata-rata 85,93%. Berdasarkan umpan balik yang diberikan oleh mitra pengabdian
masyarakat dapat disimpulkan bahwa sebagian besar peserta (mitra) menyatakan setuju atau sangat setuju
dengan seluruh aspek kegiatan, dengan persentase persetujuan berkisar antara 60% hingga 80%.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2024-11-12