Kajian Strategi Pengembangan Bisnis Menggunakan Business Model Canvas (BMC), Analisis SWOT dan Matriks TOWS pada CV. Sinar Dua Putra

person Sossa Mukti Nugraha Saepudin
person Rina Djunita (Telkom University)
person Farah Alfanur

Pertumbuhan sektor di Industri makanan Indonesia kini telah mengalamin peningkatan. Hal ini berdampak pada UMKM CV. Sinar Dua Putra yang juga termasuk kedalam industri makanan khususnya bisnis makanan ringan yang memiliki persaingan cukup banyak dengan para kompetitor. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk merancang Business Model Canvas sebagai alat strategi yang dibutuhkan dalam mengatasi masalah yang dihadapi perusahaan serta mengembangkan bisnisnya agar kinerja dan kualitas yang dimiliki lebih baik dibandingkan perusahaan lain pada industri atau pasar yang sama. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi. Narasumber berjumlah 7 orang dari pihak internal dan eksternal perusahaan. Berdasarkan hasil wawancara, Business Model Canvas pada kondisi existing secara garis besar dapat dikatakan cukup baik karena CV. Sinar Dua Putra mampu memenuhi 9 elemen blok. Setelah itu, dilakukan identifikasi mendalam terhadap Business Model Canvas yang ditinjau dengan Analisis SWOT. Selanjutnya peneliti melakukan Analisa Business Model Canvas yang ditinjau menggunakan Analisis SWOT. Hasilnya, Business Model Canvas pada kondisi internal perusahaan terdapat 9 elemen kekuatan dan 8 kelemahan, sedangkan pada kondisi eksternal perusahaan terdapat 8 elemen peluang dan 6 elemen ancaman.

format_quote
Citation
file_copyCopy
SAEPUDIN, Sossa Mukti Nugraha; DJUNITA, Rina; ALFANUR, Farah. Kajian Strategi Pengembangan Bisnis Menggunakan Business Model Canvas (BMC), Analisis SWOT dan Matriks TOWS pada CV. Sinar Dua Putra. Journal of Indonesia Business Research (JIBR), [S.l.], v. 1, n. 1, p. 101-107, sep. 2023. ISSN 2567-7594. Available at: <//journals.telkomuniversity.ac.id/jibr/article/view/6497>. Date accessed: 14 may 2024. doi: https://doi.org/10.25124/jibr.v1i1.6497.