Perancangan Kampanye Edukasi Plastik Sekali Pakai di Pasar Tradisional dan Masyarakat Kota Bogor

Authors

  • Muhamad Rainaldy Rasyid
  • Aisyi Syafikarani
  • Sri Nurbani

DOI:

https://doi.org/10.25124/kalatanda.v4i2.6626

Keywords:

edukasi, kampanye, media kampanye, plastik sekali pakai, sampah

Abstract

Plastik sekali pakai merupakan salah satu jenis plastik. Penumpukan limbahplastik bisa berdampak pada lingkungan tempat tinggal masyarakat. Kota Bogor dengan area yang tidak begitu luas, menghasilkan limbah plastik dengan volumebesar. Tujuan penelitian ini adalah membantu Dinas Lingkungan Hidup Kota Bogor dalam merancang edukasi plastik sekali pakai yang tepat. Metode pengumpulandatayang digunakan pada penelitian ini adalah hasil wawancara, kuesioner, danstudi pustaka. Kemudian dianalisis menggunakan AOI, dan analisis matriks perbandingan. AOI adalah metode analisis yang menggunakan data dari target audiens untukmendapatkan insight mengenai target audiens, sedangkan analisis matriks perbandingan adalah teori yang dibandingkan dengan sampel visual. Setelah itudi analisis menggunakan Facet Model of Effects, yang terdiri dari enammodel komunikasi yaitu, persepsi, emosi, kognisi, asosiasi, persuasi, dan perilaku. Manfaat dari penelitian ini berupa volume limbah plastik yang berkurang dan bertambahnyapengetahuan masyarakat mengenai bahaya plastik sekali pakai. Kesimpulanyangdidapatkan dalam penelitian ini adalah strategi kreatif yang dirancang harus berbentuk hardsell, hal ini berdasarkan data responden dan hasil wawancara denganbeberapa target audiens. Media yang digunakan pada perancangan ini antara lain; televisi, facebook, baliho, twibbon, brosur, checklist card, dan booth.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-01-06

Issue

Section

Articles